Bismillahirrahmanirrahim......Selamat Datang...Semoga Allah Memberkati :)

Rabu, 17 Oktober 2012

Meringkas data di Mic excel :)

       Mungkin kita pernah mengalami kewalahan ketika harus mengiprint data-data yang banya di satu lembar excel sampai beberapa lembar di excel, padahal kita hanya menginginkan satu halaman yang terprint. Kemudia mugkin anda juga pernah mengalami kasus ketika harus menulis laporan bulan yang singkat tapi anda tidak menjadikan laporan-laporan tersebut dalam satu lembar, tiap bulan anda menuliskan di lembaran excel yang berbeda, padahal laporan itu hanya sedikit, kerap juga mungkin anda menggunakan banyak sheet. Padahal hal itu tidak terlalu efektif, bayangkan apabila sheet tersebut ada 12 jika itu untuk satu tahun. Nah untuk meringkas itu semua, anda bisa memasukkan data tersebut pada hanya satu sheet di lembaran excel tanpa harus ribet. Caranya adalah dengan:
1. mengklik menu "view" di  menu bagian atas,
2.  kemudian pilih menu "page break priview", 

Nah dari situlah anda dapat mensetting mana data yang ingin anda tampilkan dan anda sembunyikan. Anda juga dapat mengatur halaman-halaman sesuai dengan keinginan anda. Menu yang ditampilkan biasanya otomatis akan menjadi page 1, dengan menu itu juga kita bisa langsung ngeprint sesuai halaman yang kita inginkan tanpa harus membuka menu "page set up". Hasilnya adalah sebagai berikut :


Semoga dapat membantu. Saya juga masih belajar, tidak terlalu paham juga dengan hal-hal yang berbau IT ;),,

Berpacu dengan waktu Mengejar Harapan

             Jangan menunda- nunda apa yang ingin dikerjakan, waktu adalah hal yang sangat berharga. Jangan menjadi orang dipenjara waktu. Waktu berjalan begitu cepat, seperti kilapan petir, serasa semua terjadi dengan kedipan mata. Tak terasa waktu silih berganti, matahari terbit dan terbenam dengan kekuasaan yang absolut, tidak ada yang bisa mengatur matahari untuk tidak terbenam ataupun untuk tidak terbit, serasa semua berlalu begitu saja.  Maka dari itu, Isilah waktu dengan hal yang bermanfaat, jangan jadikan diri orang yang merugi karena menyia-nyiakan waktu. Hidup itu cuma satu kali maka isilah dengan kebaikan, tebarkan kebahagian di setiap detik kehidupan, jangan biarkan keburukan menyita waktu. Apa yang ingin dilakukan, segeralah untuk dilakukan, mungkin kesempatan untuk melakukan hal tersebut tidak bisa datang kembali, inilah saatnya kita untuk mempersembahkan karya baik dalam kehidupan. Hal ini memang butuh ketegasan dan keberanian untuk bersikap. Jangan terlalu takut terhadap resiko, jangan sok yakin besok matahari akan terbit kembali dari ufuk timur, lakukan apa yang ingin dilakukan, jangan cuma bersembunyi dalam pikiran. Jangan takut akan chibiran orang, justru itu jadikan cambuk kalau kita mampu melakukannya, terserah orang mau bilang apa, selagi keyakinan kita benar, jangan biarkan orang lain meruntuhkan keinginan kita. Utarakan semuanya dengan jelas pada diri sendiri, jangan sungkan atau takut pada orang lain, cueklah dengan orang lain. Cuek di sini tentunya mempunyai porsi yang wajar, bukan berarti kecuekan itu membuat diri untuk enggan menolong sesama manusia. Keyakinan ini jangan biarkan menjadi orang yang egoistik, yang hanya menganggap diri benar dan orang lain salah. Cukup jadikan keyakinan adalah motivator terbesar dalam merebut apa yang diinginkan. Waktu akan terus berjalan tanpa kompromi, maka kita harus terus berjalan juga menuju harapan yang tertunda. Jangan cepat terlena dengan apa yang kita miliki, teruslah mengejar matahari tanpa takut dan penuh keyakinan, harapan akan selalu ada bagi mereka yang meyakini. Hiduplah dengan rencana yang dipenuhi harapan, kejar harapan itu sampai kita memang tidak bisa mengejar lagi, sampai waktu memisahkan dunia dengan kehidupan yang kekal. 

Selasa, 16 Oktober 2012

Semangat dalam Kegalauan

Angin berhembus kencang,,
Melahirkan aroma malam yang cengkram,,
Bulu kuduk merinding tak berarah,,,
Entah apa yang terjadi jika angin bertandak di depan mata saat hati dan pikiran melamun,
Dunia ini terlalu rumit untuk dimengerti,,
Entah kapan dan bagaimana semua akan berjalan menurut kehendak kita,,
Jangankan hitam permata yang mampu menyapu,,
Aku pun tidak mengerti,,,
Semua terlihat abstrak...
                                        Aku ttidak tahu,,
                                         Sungguh aku tidak tau
                                         Aku ingin menjadi sesuatu yang bersinar dalam kegelapan,,,
                                         Memberikan sinar harapan yang penuh kedamaian...
                                         Menerbangkan pesona kebahagian di dunia
                                         Menjadi bintang yang tak henti menyinari
                                         Merajut kebahagain Ditengah kegalauan dunia yang tidak tak terbatas,,,
                                         Namun, Adakah hati gemilang yang membawa kebahagian...
                                         Di saat Pikiran dipenuhi oleh keinginan,
                                         Hati tak mampu lagi membendung asa,
                                         Semua hanyalah ilusi yang tidak berdaya..
Oh malam,,
Kapankah engkau datang dengan tenang
Menetralisir kegundahan ini,,
Menyapu semua kesedihan jiwa,,
Melaknat penat di kalbu
Mengutuk sedihan di  lara
                                    Duhai sang pemilik kehidupan
                                    Hidupkanlah kembali jiwa yang mati
                                     Kokohkanlah roh ini untuk merebut apa yang diinginkan
                                    Tegaskan hati untuk terus melangkah
                                     Melangkah dengan kepercayaan yang penuh kepastian
Curahkan semua kasih sayang demi cinta kasih
Cinta kasih di dunia untuk berbagi
Cinta kasih untuk tebarkan kebahagian
Hati yang berlubang
Selalu isilah dengan CintaMu
Dimananakah lagi harapan itu
Selain di DiriMu
Hitamnya dunia tak akan lagi membuka pintu kesedihan
Tak akan ku biarkan walaupun hanya secuil
Optimis dalam jiwa harus tetap menggelegar
Kaki ini tak akan lelah untuk melangkah
                                   Jika malam penat mengusik kembali
                                   Bisakan hati untuk mengingat Kuasamu



Membuat bakso ikan....

Bahan yang diperlukan :
0,5 kg daging ikan (ikan tongkol, ikan tengiri, ikan tuna)
0,5 kg tepung kanji
2 butir telur
2 ml air es

Bumbu Pentol :
3 siung bawang putih
5 butir ketumbar


Bumbu untuk kua bakso :
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
Lada secukupnya
Ketumbar secukupnya
Jahe secukupnya
irisan daun bawang
irisan daun slendri
bawang goreng


Cara Membuat pentol :
Daging ikan di haluskan dengan cara digiling, diulek ataupun diblender, kemudian haluskan juga bumbu yang telah disediakan, lalu campurkan bumbu tersebut dan masukkan telur serta air es, campur jadi satu, kemudian masukkan tepung kanji secara perlahan-lahan sampai merata. Masaklah air sampai mendidih kemudia bentuknya adonan menyerupai pentol dan kemudian masukan ke dalam air yang mendidih. Atau jika menginginkan di dalamnya di isi telur puyuh, bisa di sisipkan di dalamnya. Tunggu beberapa menit, angkat pentol yang sudah mengambang di permukaan air mendidih lalu tiriskan.

Cara Membuat kuah:
Masaklah air atau kalo mau kaldu dari ikan bisa memakai sisa dari rebusan pentol, kemudian haluskan bumbu kuah dan masukan ke dalam air, setelah beberapa menit kemudian masukan pentol. setelah semuanya mendidih kemudian baru masukkan irisan bawang, irisan selendri dan irisan bawang goreng. Kemudian matikan kompor dan bakso ikan siap disajikan untuk disantap bersama dengan keluarga. Bakso ikan ini juga cocok dan sangat baik untuk pertumbuhan si kecil karena mengandung banyak gizi dan vitamin.


Pentol ikan ini juga bisa digoreng, atau  bisa hanya ditemani oleh sambal kacang atau saus, bisa dijadikan camilan saat keluarga berkumpul.
selamat Mencoba


Senin, 15 Oktober 2012

Indahnya Bersyukur..

              Syukur adalah syarat utama  kebahagian. Disaat senyum membawa setitik harapan, syukur mulai terpanjatkan kembali. Nafas dan udara disekeliling menghempas lembut ke sanubari. Semua terasa indah ketika seucapa kata "Alhamdulillah" mulai berbisik di hati. Manusia yang tidak pernah mengucap kata syukur ini tidak akan pernah menemukan kedamaian, sungguh dahsyat kata ini. Hanya dengan kata ini manusia akan tersadar bahwa Allah adalah Maha Raja yang memberikan semuanya, manusia hanyalah makluk lemah yang tidak berdaya tanpa kekuatan dariNya. Sangatlah sombong jika hati ini enggan bersyukur kepadaNya, setiap detik nafas yang diberikan oleh NYa adalah anuhgera terbesar. Dengan nafas ini runitas kehidupan untuk menjemput mimpi-mimpi di dunia bisa kita raih, dengan nafas ini kita bisa memberikan sesuatu yang bermakna untuk kehidupan dan orang lain. Seandainya tiap detik kehidupan kita diisi oleh kata ini mungkin hal ini tidak akan sebanding dengan apa yang telah diberikan olehNya. Bumi dan isiinya telah diciptakan dengan sempurna dan sangat baik, semuanya ada menurut kebutuhan manusia. Allah telah mengatur semua yang ada di dunia ini dengan begitu sempurnaNya, sungguh kuasaNya tiada batas.
              Manusia tidak menyadari bahwa apa pun yang diberikan kepadaNya adalah yang terbaik, banyak manusia yang hatinya tidak bisa menjadi cermin yang baik, akal tidak bisa berfikir dengan jernih, mereka  menyalahkan keadaan yang buruk kepada Allah, mereka mengganggap Allah sudah tidak adil, mereka berprasangka bahwa Allah itu pilih kasih, mereka berpikiran Allah bukan maha penyanyang, Naudzubillahimindalik, sungguh hal itu merupakan kesesatan yang parah, padahal tidak demikian, Allah penuh kasih sayang, Allah selalu merahmati hambaNya, apa yang diberikannya itu lah yang kita butuhkan, dan kebutuhan itu jauh lebih penting dari kebutuhan. Semua sudah di atur sedemikian sempurnaNya. Allah maha bijaksana dan adil, Dia tidak akan membebani umatnya dengan ketidaksangupan, Allah selalu menjamin hambaNya yang bersunguh-sungguh menginginkan kebahagian, tapi memang kala tidak bisa dipungkiri bahwa kerap kenyataan memang lebih buruk dari pada harapan, namun tetap yakinlah bahwa Allah selalu menyertai setiap langkah kita, jangan pernah putus asa terhadap Nikmat Allah, Nikmat Allah sunguh sangat luas, Dia sangat baik dan dekat dengan kita, mintalah Padanya, tidak ada yang tidak mungkin bagiNya. Namun jika usaha sudah maksimal namun realita tetap tidak memihak, itulah yang dinamakan takdir. Takdir inilah yang harus diterima dengan rasa ikhlas dan syukur, karena memang itulah yang akan tetap menjadikan hati ini damai dan bahagia.  Percuma dan tidak ada gunanya jika kita menyalahkan keadaan, bahkan sangat merugilah jika sampai menyalahkan takdir Allah. Terpuruk dalam ketidakberdayaan itu hanya akan menyebabkan diri menjadi teman syaitan, syaitan akan menjadikan jiwa ini lemah dan jauh dari kebaikan Ilahi. Bangkit dan teruslah berpasangka baik, selalu bersyukur di setiap keadaan ini akan mendekatkan hati pada ilahi, dan sungguh beruntunglah manusia yang hatinya selalu condong kepada Ilahi, kedamaian selalu terpancar di hati dan kehidupannya, kebahagian hakiiki pun di akhirat akan mampu digengamnya.

Jumat, 12 Oktober 2012

Dimanakah cinta itu.........

              Dulu ketika cinta hanya sebuah kata yang belum dikenal maknanya tidak ada harapan untuk memiliki. Tapi semua berbeda, ketika detak denyut ini mulai berdenyut kencang, ketika mata tak sanggup tidak menoleh padamu, terasa dunia ada di dirimu.Matamu seakan memancarkan sinar kedamain. Harapan untuk bisa mendapatkan cintamu mulai menganggu jiwa. Semua badan terhipnosis untuk selalu ada di sisimu,  pagi buta hingga malam larut pikiran hanya tertuju pada namamu. Tak peduli di sana engkau melakukan hal yang sama, tapi hati ini tetap terpaut padamu. Untaian doa tak lelah diucapakan berharap Sang Khalik menakdirkanmu untukku. Tingkahmu selalu mempesonakan diri ini untuk memperbesar harapan itu, keyakinan bahwa kebaikan ada di dirimu tak henti-hentinya mensugesti bahwa engkau yang terbaek. Harapan yang entah akan menjadi kenyataan ataukah hanya sebatas keinginan. Yang aku tau aku bahagia dengan rasa yang terpendam ini. Meskipun kadang merasa sesak bila mengigat ketidakpastian itu.  Meskipun kau bukan jodohku kelak, aku bersyukur sempat merasakan ini padamu. Kau telah jadi bagian kehidupanku, Kau telah sempat menyapa duniaku, dan aku bahagia untuk itu. Ku iklaskan semua keputusan padaNya,  karena  aku yakin cinta tidak pernah salah, cinta akan membawa pada cinta yang benar, cinta yang memang halal untukku. Suatu hari entah itu dirimu atau sosok orang lain yang akan membawaku ke dalam cinta yang terikat pada pernikahan. Ku tunggu kau di jalanku dengan doa, semoga Allah mempertemukan kita dalam jalan kebahagian menurutNya.

Selasa, 22 Mei 2012

Pola Makan Sehat By : dr. Muzammila


Makan Pagi :
-          Setelah bangun tidur minumlah air putih sebanyak 2 – 4 gelas.
-          Satu jam sebelum makan,  minumlah jus buah (apel, wortel, tomMat, papaya, tomat)
-          Makanlah dengan porsi sehat, yaitu :
·       ½  Porsi adalah sayur – sayuran
·       ¼  Porsi terdiri dari karbohidrat (Nasi atau biji-bijian)
·       ¼  Porsi terdiri dari lauk pauk (ikan laut atau daging non kaldu)
-          Setelah makan hanya boleh meminum seteguk air
-          Kunyahlah Makanan sebanyak 30 – 70 kali

Makan Siang :

-          Satu jam sebelum makan minumlah air sebanyak 2- 4 gelas.
-          Makanlah dengan dengan porsi sehat seperti diatas.
-          Setelah makan hanya boleh meminum seteguk air
-          Kunyahlah Makanan sebanyak 30 – 70 kali.

Makan Sore :

-          Satu jam sebelum makan, minumlah air sebanyak 2- 4 gelas.
-          Makan atau minumlah 4 - 5 jam sebelum tidur, lebih utama makan di bawah jam 6 malam.
-          Makanlah dengan aturan porsi sehat seperti diatas
-           Setelah makan hanya boleh meminum seteguk air
-          Kunyahlah Makanan sebanyak 30 – 70 kali

Catatatan
                “ Selama satu hari tidak boleh tidak makan ataupun minum, jika sudah melaksanakan aturan diatas namun merasa lapar maka makanlah buah“

Minggu, 18 Maret 2012

Persepsi kita adalah realita kita

              Apa yang kita fikirkan itulah yang akan terjadi. Dunia terlalu rumit untuk bisa dimengerti, tapi sedikit usaha untuk mencoba mengerti akan membuka pintu kerumitan itu. Tak ada kata tidak mungkin selagi kobaran semangat untuk terus berusaha masih tetap terpantri di dalam jiwa. Berpikirlah yang positif, keyakinan diri akan memanaskan apa yang tak pernah kita bayangkan, bayangan adalah suatu ilusi yang menipu, jangan percaya pada bayangan, percayalah pada kemampuan diri kita sendiri, yakinlah bahwa realita tidak semenakut bayangan atau yakinlah bahwa relaita tidak semudah bayangan. Realita adalah suatu kenyataan yang harus dihadapi bukan  untuk dihindari. Ketakutan pada realita itulah yang akan menjerumuskan diri ini pada kehancuran. Bangunlah pikiran pada sesuatu yang positif, buatlah perencanaan yang logis dan sesuai dengan kemauan dan kemampuan diri, kerahkan semua kemampuan diri untuk meraih mimpi-mimpi kita yang tertunda. Persespi merupakan pola pikir yang harus kita hujani dengan segala sesuatuu yang baik, karena itulah yang menentukan relita hidup kita. Jika kita mempunyai persepsi yang positif, insyallah realita yang terbentuk sesuai dengan keinginan. Namun jika idealisme ini tidak teraplikasi dengan benar, tetaplah berada pada idealisme ini terus, jangan pernah menyerah pada keadaann dan realita yang tidak sesuai, tetap bangunlah persepsi yang positif, karena  itulah yang akan  memompa semangat kita untuk bangkit meraih segala mimpi-mimpi.
             

Rabu, 07 Maret 2012

Kebaikan dalam Mimpi

Mimpi...
Motivasikan diri untuk berjuang
Besarkan jiwa untuk terus bertahan
Meski semua terasa berat
Semangat kebangkitan akan terus berkobar
 Bisikan hati membulatkan tekad
Tekad untuk menang dari keterpurukan
Memberikan senyuman terindah
Senyuman penuh keihlasan
Membuahkan kemanisan
Hidup serasa pelangi
Menghiasi keindahan dunia
Menerawang penuh kepastian
Tak jemu berputus asa
Hentakan kaki serasa memantapkan hati
Kemenangan terjanji dalam hati
Tak ada lagi ragu
Tak ada lagi bimbang
Semua menuntun ke arah harapan
Harapan untuk menjadi realita
Realita menghimpun  keinginan
Keinginan untuk kebahagian
Kebahagian untuk selamanya
Kenahagian untuk semuanya
Tidak hanya diri
Lingkunganpun terimbas
Ridha Sang Maha Kuasap pun Mengiringi
Ketika mimpi berujung pada kebaikan
Semua bermula dari mimpi


Tugas Seorang Logistik...:)

              Banyak orang yang bertanya mengenai tugas seorang logistik. Di sini saya akan sedikiti mencoba menjelaskan mengenai Job deskripsion seorang Logistik. Di antaranya, yaitu :
  1. Melakukan order barang. Dalam hal ini, seorang logistik harus mempunyai daftar-daftar supplier barang yang dibutuhkan oleh perusahan untuk menunjang produksi. Seorang logistik juga harus sering berkoordinasi dengan koordinator produksi dan pihak supplier supaya kebutuhan logistik barang tetap pada porsinya. Order barang bisa dilakukan via email, telephon, atau fax. tapi sebelumnya kita menghubungi pihak supplier bahwa kita akan melakukan order. Dalam negoisasi dengan supplier, tekankan jiwa bahwa pihak yang mengorder adalah raja sehingga seorang pekerja logistik harus tegas khususnya dalam memastikan kapan barang datang. 
  2. Menerima barang. Setelah melakukan order, pastikan barang datang tepat waktu sesuai dengan perjanjian. Ketika barang sudah datang, maka seorang logistik lah yang menandatangani struk penerimaan barang. Setelah itu, pastikan barang yang diterima dalam keadaan baik dan jumlah yang dikirim sesuai dengan yang di order.
  3. Invoice. Invoice merupakan penagihan, setelah faktur penjulan kita terima, masukkan semua dalam data faktur penangihan. Setelah semuanya selesai dilakukan, menyerahkan penagihan tersebut ke bagian staf keuangan untuk membayarnya.
  4. Distribusi. Setelah semua selesai dan sudah pasti bahwa barang yang sudah sesuai dengan order, maka tugas selanjutnya adalah mendistribusikan barang-barang tersebut ke bagian-bagian produksi yang memerlukan.
  5. Controlling. Setelah didistribusikan bukan berarti tugas seorang logistik selesai, seorang logistik masih harus memonitoring dan mengontrol bahwa barang tersebut digunakan dengan sewajarnya. 
Begitulah alur tugas seorang koordinator logistik....... Semoga bermanfaat:)


Senin, 05 Maret 2012

Operasi Hitung Bilangan Bulat :)

              Bilangan bulat adalah bilangan yang terdiri dari bilangan negatif dan bilangan positif. Tentunya operasi hitung bilangan ini tidak semudah operasi hitung pada bilangan cacah ataupun bilangan asli. Masih banyak orang bahkan adik-adik khususnya yang masih berada di bangku SD atau SMP yang masih kebingungan dalam mengoperasikan bilangan ini. Berikut adalah tips-tips untuk memudahkan operasi hitung bilangan bulat, yaitu :

A. Penjumlahan dan Pengurangan

1.  Dengan menggunakan analogi :
Tanda (-) anggaplah sebagai hutang sedangkan tanda (+) anggaplah sebagai pembayaran, 
contoh 1 :  -7 + 2=
penyelesaian : pada kasus ini, anggaplah kita mempunyai hutang 7, kemudian kita membayara dua, maka otomatis hutang kita berkurang 2, dan hasilnya hutang kita masih ada 5, jadi hasi akhirnya adalah -5.
contoh 2 :  6 - 8 =
Penyelesaian : anggaplah kita mempunyai barang 6, kemudian kita mempunyai hutang barang 8, maka secara otomatis barang kita berkurang dan kita masih memerlukan 2 barang lagi untuk membayar hutang barang tersebut. Dengan kata lain hasilnya adalah -2

2. Dengan Memperhatikan tanda 
  • Jika ada dua tanda yang berbeda, artinya ada tanda (-) dan (+), maka operasi hitungnya adalah dengan dikurangkan. Lalu kita melihat angka terbesar apakah itu postif atau negatif, jika angka terbesar bertanda negatif maka hasilnya nanti adalah negatif, begitu pula dengan tanda positif.   Contoh: -8 +3=           penyelesaian : karena tanda berbeda, maka otomatis dikurangkan 8 -3 =5 , namun karena angka terbesar (8) bertanda negatif maka hasilnya adalah -5.                                      Contoh 2:  8 -3 =         penyelesaian : karena tanda berbeda, maka otomatis dikurangkan 8 - 3= 5, namu karena angka yang terbesar 8 bertanda postof maka hasilnya adalah 5.
  • Jika ada dua yang tanda yang sama, artinya ada (+) dan (+) atau (-) dan (-), maka operasi hitungnya adalah dengan ditambahkan. Kemudian kita tinggal melihat, jika ke duanya adalah  tanda (+) maka hasilnya adalah positif, namun jika ke duanya adalah (-) maka hasilnya adalah negatif.                contoh 1: -7 - 2=          penyelesaian : karena tanda ke duanya adalah negatif, maka operasi hitungnya dijumlahkan 7 +2 =9, namun karena tanda keduanya adalah negatif maka hasilnya adalah -9.   Contoh 2: 7 +2 =        penyelesaian : karena tanda ke duanya positif, maka dijumlahkan dan karena tandanya adalah positif maka hasilnya adalah 9.
3. Jika ada tanda yang menumpuk, artinya jika terdapat tanda (-) atau (+) langsung bertemu dengan  (-) atau (+), maka berlaku ketentuan :
  • Jika tanda  yang sama yang bertemu maka akan berubah menjadi (+). Contoh : 7 - (-2) =         penyelesaian : karena tanda yang sama yang bertemu maka tanda negatif berubah menjadi positif,  atau operasinya menjadi 7 + 2 =9 
  • Jika tanda yang bertemu tidak sama, maka akan berubah menjadi (-), contoh : 7 + (-2) =          penyelesaian = 7- 2 = 5.......... contoh 2:  2 + (-7)=        penyelesaian:  2 - 7 = -5
B. Perkalian dan Pembagian
adapun ketentuan untuk pembagian dan perkalian adalah sebagai berikut :
    a. jika ada dua tanda yang sama dibagikan atau dikalikan maka hasilnya adalah postif .
        contoh: -7 X -7 = 49,     -7 : -7 = 1
    b. Jika ada dua tanda yang berbeda dibagikan atau dikalikan maka hasilnya adalah negatif.
       contoh : 7 X -7 = -49,      -7 : 7 = -1



Semoga bermanfaat dan memudahkan anda-anda dalam belajar operasi hitung bilangan bulat :)
                

Minggu, 04 Maret 2012

Tips Bahagia

             Semua orang di dunia ini pastilah menginginkan kebahagian, tidak satu orang pun di dunia ini yang menginginkan melarat dalam kehidupannya. Bahagia adalah kata yang sederhana tapi sulit untuk diperoleh. Tapi, rasa bahagia dapat diciptakan, itu semua tergantung bagaimana kemauan dan kemampuan kita untuk menciptakannya. Berikut ini adalahh tips-tips untuk menciptakan kebahagian :

1. Letakkan semua cinta dan harapan hanya kepada Allah SWT

2. Biasaakan hati untuk mengingat dan berkomunikasi pada Allah.

3. Hiasilah Hidup dengan Alqur'an.

4. Bacalah Al-hadist dan perjuangan nabi dan rasul yang juga tidak luput dari ujian dan kesengsaraan.

5. Bentuklah persepsi yang positif bahwa semua tidak ada yang abadi, begitu juga dengan kesusahan.

6. Tetaplah optimis bahwa semua yang terjadi adalah kehendak Allah, Dia lah yang maha mengetahui                keinginan  kita.

7. Bersyukurlah terhadap apa yang terjadi, bagaimana pun keadaanNya. jangan hanya melihat ke atas,             lihatlah ke bawah, masih banyak orang yang jauh menderita.

8. Teruslah berikhtiar dan yakin Allah tidak akan pernah meninggalkan dan yakin bahwa di sesudah kesulitan      pasti ada kemudahan

9. Berdoalah, Tenangkan pikiran dengan mengharap kepadaNya.

10.  Yakinlah bahwa kehidupan akhirat jauh lebih menjanjikan dari pada kehidupan duniawi

MAKNA KATA ALLAH..:)

        Kata Allah adalah kata yang memang pantas untuk terus diucapkan. Kata Allah berasal dari kata Al-Ilaah yang berartii "Tuhan" mengutip artikel dari ustadz Rofiul Fattah di Jurnal Al Ummah, kata Allah berasal dari kata Al-Ilah yang mengandung beberapa arti yaitu :

1. Memiliki arti Sakana Ilahi (merasa tentram kepadaNya).
           Seseorang yang mentuhankan Allah akan merasakan ketentrama dalam hatinya. Hanya dengan menyebut dan yakin untuk tetap berjalan di jalanNya, seseorang akan memperoleh kententramann luar biasa, walalupun kehidupan duniawinya tidak memuaskan. Orang seperti ini hatinya akan terus bersyukur dan tetap percaya bahwa Allah memberikan semuanya sesuai dengan kebutuhannya, dan yang terpenting dalam kehidupan ini adalah kebahagian di akhirat.

2. Memiliki arti  Istijaara bihi ( merasa dilindungi olehNya).
          Allah adalah zat yang tidak bisa dijangkau dengan akal, Dia adalah mahkluk Ghaib yang hanya bisa dirasakan tanpa bisa dilihat. Orang yang hatinya yakin kepada Allah, akan selalu merasa dirinya dilindungi oleh kekuatan yang super dahsyat yaitu kekuatan Allah. Orang yang mentuhankan Allah akan merasa terus dilindungiNya, tidak kekuatan yang bisa melindungi kecuali kekuatan Allah.

3. Memiliki arti Isytaaqo Ilaihi ( merasa rindu kepadaNya)
         Allah selalu diharapkan untuk bertemu dan berjumpa dengan diriNya. Semua yang terjadi pada kehidupan seseorang tidak lain adalah dariNya. Hati selalu terusik untuk meminta bertemu denganNya. Hati akan dipenuhi kerinduan untuk bertemu denganNya, dan jika itu terwujud rasa gembira tiada tara akan   menyelimuti hati manusia yang merindukannya.

4. Memiliki arti Wuli'a Bihi (merasa cinta dan cendrung kepadaNya)
          Rasa rindu yang menguasai dan membelenggu di hati kepada Allah menjadikan seseorang sangat mencintai Allah dalam segala kondisi.   Segala puji-pujian tak henti-hentinya diucapkan, hatinya setiap saat selalu menghadirkan nama Allah. Semua yang terjadi di kehidupan ini adalah dariNya dan UntukNya, maka apa pun yang dilakukan selalu mengharapkan Ridha dan cinta kasihNya. Semua tujuan hidup berujung pada harapan cinta kepadaNya.

5. Memiliki arti Al-Marghuub (yang disenangi )
          Allah adalah zat yang selalu diharapkan. Semua harapan bertumpu kepadaNya. Dialah zat yang paling baik, selalu memberi dengan kasih sayangnya. Dia selalu membukakann pintu maafnya, sebesar apa pun kesalahan. Dia menciptkan dunia ini dengan sempurna dan semuanya ada tujuan. Maka sudah sepantasnya, hati ini selalu senang jika mengingat Allah.

6. Memiliki arti Al-Marhuub (sesuatu yang sangat ditakuti)
         Allah mempunyai kuasa untuk melakukan segala sesuatu. ketika kata "kun fayakun" diucapkan, segalanya akan terjadi tanpa kita rencanakan atau kita ketahui sebelumnya. KemarahanNya, SiksaanNya adalah hal yang harus kita takuti. Karena beliau sangat adil, siksaanNya sangat pedih dan kemarahanNya tidak bisa  dihindari lagi. Namun, hal ini bukan lantas menjadikan kita lari, tetapi membuat kita selalu mendekatkan diri kepadaNya, jangan pernah membuat Murka Allah dengan melakukan apa yang dilarangnya dan tidak melakukan apa yang Dia perintahkan. 

7. Memilki arti Al-Mahbuub (sesuatu yang sangat dicintai?)
         Allah adalah zat yang maha sempurna. Dialah yang memenuhi segala harapan dan keinginan kita. Dia tidak pernah meninggalkan dan selalu menyertai kita dengan cinta dan kasih sayangNya. Maka sudah pantasnya kita meletakkan segala cinta hanya kepadaNya.


Selasa, 28 Februari 2012

yuuk Meraih Ridha Allah

                    "Allah", "Allah", "Allah" adalah kata yang sangat indah, sebutan yang tak pernah jemu untuk diucapkan, sebutan yang sekiranya sudah tertancap keras di hati. Pengucapan satu kali  "Allah " sudah mampu mengusir kegalauan hati, seketika dengan mengahadirkan namaNya dalam pikiran, secercah ide keluar memotivasi semua pengharapan untuk segera diwujudkan. Allah begitu baiknya dengan kita, sudah sepantasnya, setiap detik,, selalu memanggil namaNYA. Begitu banyak nikmat yang Dia berikan, setiap hirupan nafas adalah karuniaNya. Apa yang kita millikisekarang, berasal dari Dirinya. Apa yang kita usahakan adalah dariNya. Manusia hanyalah makluk lemah  yang tidakk tahu diri, harapan demi harapan dipenuhi oleh Allah, tapi kedustaan dan keingkaran selalu diperbuatnya, entah karena kehilafan ataupun kesengajaan. Namun, meskipun begitu, Allah selalu mengharapkan kedatannya, Allah selalu membuka pintu maafnya, Dia tidak pernah membenci kita, Dia selalu menyanyangi kita. Pintu Ampunan tidak pernah tertutup bagi siapa saja yang ingin bertobat. Bandingkan dengan manusia, manusia   yang sedikit saja merasa dirinya sudah pernah memberikan sesuatu untuk orang lain, dia sudah merasa orang hebat, dan dia akan merasa terusik ataupun ada perasaan mengunjal jika orang yang pernah dia tolong tidak memperdulikan atau memperhatikannya. Dalam diri manusia tersebut pastilah ada perasaan dendam dan marah ketika hal itu terjadi. Tapi Allah tidak demikian,  Dia sangat baik, Dia tidak akan pernah meninggalkan hamba-hambaNya, walaupun hambaNya itu sering kali melupakannya. Dia akan selalu memberikan yang terbaik untuk hambaNya. Sudah sepantasnya semua tujuan dan harapan ditumpukan kepadaNya. Semua Berada dalam genggamannya, semua Dia atur dengan sempurna dan porporsional, sudah selayaknya kita menjadikan Dia penolong satu-satunya, Hanya kepadaNya kita menyembah dan hanya kepadaNya lah kita minta pertolongan. Ridha Allah jadikan prioritas di atas segala-galanya. Dengan tetap berada di jalanNya dan terus berpengang teguh pada Al-qur'an dan As-sunahlah kita dapat mendapatkan Ridha Allah. Caaperlaah ( cari perhatian ) dengan Allah, rayulah dia dengan shalat dan terus menyebut namanya, Mintalah dengan tulus iklhlas, menangislah dan lemahlah di hadapanNya. Allah adalah yang kita butuhkan, Allah yang menjadi tumpuan hidup kita, kita tidak akan bisa tanpaNya. :)